Real Madrid Hukum Gareth Bale Karena Pulang Kepagian - Taruhan Bola Online LigaIDN Agen Resmi SBOBET

LigaIDN

Home Top Ad

Thursday, 10 January 2019

Real Madrid Hukum Gareth Bale Karena Pulang Kepagian


Real Madrid Hukum Gareth Bale Karena Pulang Kepagian

LIGAIDN - Viralnya foto Gareth Bale pulang kepagian dari laga Real Madrid vs Real Sociedad akhir pekan lalu menyebabkan klub melakukan penyelidikan dan mereka memutuskan untuk menjatuhkan denda pada pemain Wales itu.

Sebuah foto viral di media sosial menunjukkan Gareth Bale berlalu pulang dari Santiago Bernabeu sekitar 12 menit sebelum pertandingan Liga Spanyol antara Real Madrid vs Real Sociedad usai, pekan lalu.

Aturan klub Los Blancos mengharuskan semua pemain, sekali pun tidak masuk daftar pemain cadangan, untuk tetap berada di sekitar kamar ganti stadion sebelum dan sesudah berakhirnya sebuah pertandingan.

Gareth Bale Pulang Lebih Awal

Bale – yang cedera tetapi ikut nonton dari tribun – terlihat mengemudikan mobilnya menjauh dari Santiago Bernabeu jauh sebelum akhir pertandingan pada hari Minggu tersebut.

Pemain berusia 29 tahun itu tidak termasuk dalam skuad Real Madrid yang kemudian kalah 2-0 di ajang Liga Spanyol sementara ia pulih dari cedera betis yang dideritanya saat melawan Villarreal pekan sebelumnya.

Saat dengan timnya tertinggal 1-0, pemain sayap Wales itu menyelinap keluar dari stadion pada menit ke-78, dengan TV El Chiringuito menangkap gambarnya tengah berlalu dengan mobilnya.


Insiden Gareth Bale Bikin Marah Klub

Peristiwa itu telah menimbulkan kemarahan anggota staf senior di Bernabeu, termasuk manajer Santiago Solari. Pers Spanyol mengatakan klub sekarang telah memutuskan untuk menjatuhkan denda uang karena pulang kepagian dari pertandingan tersebut.

Solari mengetahui hal ini, tapi hanya bersedia mengatakan dalam jumpa pers: “Ini adalah sebuah masalah yang akan kami selesaikan secara pribadi.”

Bale tidak diwajibkan menghadiri pertandingan melawan tim asuhan Imanol Alguacil tersebut, tetapi ia kemudian muncul untuk menawarkan dukungannya kepada rekan satu timnya. Namun Los Blancos terbukti mengalami kesulitan selama absennya Gareth Bale, menderita kekalahan keenam musim ini, yang berarti mereka telah kehilangan sepertiga dari pertandingan divisi teratas Liga Spanyol mereka sejauh ini.

Mantan bintang Tottenham itu tidak ada di tribun penonton untuk gol kedua Sociedad pada menit ke-83, dengan tidak jelas alasan mengapa ia pulang lebih awal. Pers Spanyol telah secara kejam menjuluki Bale usai cedera terakhirnya, dengan pemenang Liga Champions empat kali itu disebut sebagai “Gelas Kaca”, merujuk pada rapuhnya dan mudahnya ia cedera.

No comments:

LIGA IDN

Pages